Tema 6 : Menuju Masyarakat Sejahtera
Sub Tema 2 : Membangun Masyarakat Sejahtera
Pembelajaran : 1 dan 2
Muatan Pembelajaran :
1. PPKn : KD. 3.2
Menganalisis pelaksanaan kewajiban, hak, dan tanggung jawab sebagai warga negara beserta dampaknya
dalam kehidupan sehari-hari.
2. B. Indonesia : KD. 3.7
Memperkirakan informasi yang dapat diperoleh dari teks nonfiksi sebelum membaca (hanya berdasarkan
membaca judulnya saja).
3. IPS : KD 3.4
Memahami makna proklamasi kemerdekaan, upaya mempertahankan kemerdekaan, dan upaya
mengembangkan kehidupan kebangsaan yang sejahtera.
4. IPA : 3.2
Menghubungkan ciri pubertas pada laki-laki dan perempuan dengan kesehatan reproduksi
5. SBdP : 3.2
Gerakan tari kreasi
Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh
Anak sholeh sholehah, apa kabarnya hari ini ?
Semoga semuanya sehat dan selalu dalam lindungan Allah Subhanahu wa taa'la
Agar lebih semangat mari kita lakukan Ice Breaking sejenak.........
Anak sholeh dan sholehah,
Baiklah, hari ini kita akan mulai pembelajaran tema 6 subtema 2 pembelajaran 1 dan 2
Adapun Tujuan pembelajaran hari ini adalah
Siswa memahami pelaksanaan hak dan kewajiban dengan penuh tanggung jawab dengan tepat
Siswa mampu menyebutkan isi teks berdasarkan judul teks dengan benar
Siswa mampu memahami makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia dengan baik
Siswa mampu menghubungkan ciri pubertas dengan kesehatan organ reproduksi dengan tepat
Siswa mampu memahami gerakan tari kreasi dengan tepat
Anak sholih sholihah...
Ayo Membaca :
Hak sebagai Warga Negara Indonesia
Hak adalah sesuatu yang mutlak menjadi milik seseorang atau sesuatu yang seharusnya diterima seseorang. Hak warga negara Indonesia ditentukan dalam pasal-pasal Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Berdasarkan ketentuan dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 hak warga negara Indonesia banyak bentuknya. Berikut beberapa bentuk hak warga negara Indonesia.
Setiap warga negara Indonesia berhak mendapatkan perlindungan hukum. Hak ini dapat diperoleh warga negara Indonesia salah satunya dalam bentuk perlindungan hukum saat menjadi saksi dalam perkara hukum. Perlindungan hukum juga bisa diberikan atas hak kekayaan intelektual seseorang seperti hak cipta. sebagai contoh, hak cipta dalam penerbitan buku. Biasanya yang diberikan hak cipta atas isi buku adalah penulis atau penerbit.
Selain itu, setiap warga negara Indonesia berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak. Hak ini seperti yang telah diperoleh ibu-ibu PKK di tempat tinggal Siti melalui pelatihan membatik. Melalui pelatihan membatik diharapkan masyarakat khususnya ibu-ibu PKK bisa menciptakan lapangan pekerjaan demi meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat.
Satu lagi hak warga negara yang tidak kalah pentingnya untuk mencapai tujuan nasional Indonesia yaitu hak memperoleh pendidikan dan pengajaran. Pemenuhan hak warga negara Indonesia ini dapat mencerdaskan kehidupan bangsa yang merupakan salah satu tujuan nasional Indonesia.
Masih banyak hak warga negara Indonesia lainnya yang ditetapkan dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Beberapa diantaranya adalah memiliki kedudukan yang sama di mata hukum dan di dalam pemerintahan, kebebasan memilih dan memeluk serta menjalankan agama dan kepercayaan yang diyakini, mempertahankan wilayah Negara Kesatuan Indonesia dari serangan musuh, serta kebebasan berserikat, berkumpul, dan mengeluarkan pendapat secara lisan dan tulisan sesuai undang-undang yang berlaku. Penuhilah hakmu secara seimbang dengan cara melaksanakan kewajiban sebagai warga negara Indonesia.
Teks yang telah disajikan di atas merupakan jenis teks nonfiksi yaitu teks atau tulisan yang dibuat berdasarkan fakta, realita, atau hal-hal yang benarbenar terjadi. Teks nonfiksi tersebut terdiri atas lima paragraf yang setiap paragrafnya terdapat gagasan utama. Gagasan utama adalah suatu gagasan (ide) yang sedang dibicarakan atau dibahas dalam sebuah paragraf. Gagasan utama disebut juga gagasan pokok, pikiran utama, pokok pembicaraan, atau pokok pikiran.
Dalam setiap paragraf terdapat gagasan utama, baik tertulis maupun tersirat. Gagasan utama dapat kamu kenali dengan dua cara. Pertama, membaca teks dengan cermat, kemudian menjawab pertanyaan apa yang sedang dibahas pada teks tersebut? Kedua, menemukan kalimat utama pada setiap paragraf, kemudian menarik kesimpulan gagasan-gagasan utamasetiap paragraf dan menyimpulkan gagasan utama teks. Kalimat utama adalah kalimat yang bersifat umum dan mengandung gagasan utama.
Pasal-pasal dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang mengatur tentang hak-hak warga negara Indonesia.
No. | Hak-Hak Warga Negara Indonesia | Ketentuan dalam UUD 1945 |
1. | Mendapat perlindungan hukum | Pasal 27 ayat (1) |
2. | Pekerjaan dan penghidupan yang layak | Pasal 27 ayat (2) |
3. | Ikut serta dalam upaya bela negara | Pasal 27 ayat (3)k |
4. | Kemerdekaan berserikat dan berkumpul serta mengeluarkan pikiran | Pasal 28E ayat (3) |
5. | Kemerdekaan memeluk agama dan beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya masingmasing | Pasal 28E ayat (1) |
6. | Ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara. | Pasal 30 ayat 1 |
7. | Mendapat pendidikan | Pasal 31 ayat (1) |
8. | Kebebasan memelihara dan mengembangkan nilai-nilai budaya nasional | Pasal 28C ayat (1) |
9. | Memanfaatkan sumber daya alam | Pasal 33 ayat (3) |
10. | Fakir miskin dan anak-anak yang terlantar dipelihara oleh negara | Pasal 34 ayat (1) |
11. | Memperoleh fasilitas pelayanan kesehatan | Pasal 28H ayat (1) |
Setiap warga negara Indonesia memiliki hak. Hak-hak tersebut ditetapkan dalam Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945.
Upaya Mempertahankan Kemerdekaan NKRI | ||
---|---|---|
No. | Sikap Mempertahankan Kemerdekaan NKRI | Perilaku yang Mencerminkan Sikap Mempertahankan Kemerdekaan NKRI |
1. | Cinta tanah air |
|
2. | Membina persatuan dan kesatuan |
|
3. | Rela Berkorban |
|
Ayo Renungkan
Kata Kunci : Hak Warga Negara Indonesia
Teks berisi hak-hak sebagai Warga negara Indonesia
Paragraf 1, Gagasan Utama: Hak warga negara Indonesia.Paragraf 2, Gagasan Utama: Hak mendapatkan perlindungan hukum.Paragraf 3, Gagasan Utama: Hak mendapat pekerjaan dan penghidupan layak.Paragraf 4, Gagasan Utama: Hak memperoleh pendidikan dan pengejaran.Paragraf 5, Gagasan Utama: Hak warga negara ditetapkan dalam UUD 1945
- Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat
- Mengamalkan nilai-nilai yang ada di Pancasila
- Menghargai sesama warga negara Indonesia yang berbeda pandangan
- Menggunakana produk buatan dalam negeri dan memfilter produk dari luar negeri
- Mendpatkan keamanan
- Mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak
- Berhak mendapatkan pekerjaan
- Berhak mendapatkan perlindungan
MATERI PEMBELAJARAN 2
Ragam Tarian di Indonesia
Indonesia kaya akan budaya di antaranya karya tari. Setiap daerah memiliki karya tari kreasi yang berbeda-beda. Apakah yang dimaksud tari kreasi? Tari kreasi adalah tari yang gerakannya merupakan perkembangan dari gerak tari tradisional. Tari kreasi tidak memiliki aturan tertentu, baik gerak maupun aspek lainnya yang terdapat dalam tarian.
Ada tiga jenis tari kreasi yaitu tari kreasi daerah/tradisional, tari kreasi modern, dan tari kreasi kontemporer. Tari kreasi daerah/tradisional adalah tari yang mengalami perubahan dari tari tradisi, baik bentuk, gerak, ataupun aspek lainnya tetapi tetap dalam konteks ciri khas dari daerah tersebut. Tari kreasi modern adalah tari yang tidak memiliki aturan tertentu, baik dalam bentuk gerak ataupun aspek lainnya. Tari kontemporer adalah tarian yang dibuat berdasarkan isu yang beredar pada waktu tertentu.
Bentuk karya tari kreasi dapat berupa bentuk tari tunggal, tari berpasangan, dan tari kelompok. Tari tunggal adalah karya tari yang diperagakan oleh seorang penari. Tari berpasangan adalah karya tari yang diperagakan oleh dua orang penari. Adapun tari kelompok adalah karya tari yang diperagakan oleh lebih dari dua penari.
Ayo Berdiskusi
Bacalah dengan cermat teks nonfiksi di atas bersama Bunda/Mama/ Kakak di rumah. Selanjutnya, diskusikanlah informasi penting yang terdapat dalam teks nonfiksi berdasarkan gagasan utama pada setiap paragrafnya.
Jenis tari yang akan diikuti Dayu dalam perlombaan adalah tari kreasi daerah/ tradisional berbentuk tari tunggal. Tari yang akan disajikan Dayu dalam perlombaan adalah Tari Merak. Tari Merak merupakan salah satu contoh jenis tari kreasi. Tari Merak berasal dari daerah Pasundan Jawa Barat. Tari Merak menggambarkan ekspresi kehidupan burung merak. Tata cara dan gerak tari terinspirasi dari kehidupan merak yang diangkat ke pentas oleh seniman Sunda, Raden Tjetje Somantri.
Selain tari Merak, banyak karya tari lain yang berbentuk tari tunggal. Apakah di daerah tempat tinggalmu ada bentuk tari tunggal? Apa nama karya tarinya? Berikut beberapa karya tari berbentuk tari tunggal dari berbagai daerah di Indonesia.
IPA
Coba diskusikan dengan teman-temanmu mengenai ciri-ciri berikut.
3. Ciri-ciri masa kanak-kanak bagi anak laki-laki.
4. Ciri-ciri masa kanak-kanak bagi anak perempuan.
5. Ciri-ciri masa pubertas bagi anak laki-laki.
6. Ciri-ciri masa pubertas bagi anak perempuan.
No. | Ciri-ciri Masa Kanak-kanak bagi Anak Laki-laki | Ciri-ciri Masa Pubertas bagi Anak Laki-laki |
1. | Belum tumbuh rambut halus di ketiak dan alat kelamin | Tumbuhnya rambut halus di ketiak dan alat kelamin |
2. | Suara belum membesar | Suara jadi membesar |
3. | Belum tumbuh jakun | Tumbuh jakun |
4. | Belum tumbuh kumis, jambang, dan janggut | Tumbuh kumis, jambang, dan janggut |
No | Ciri-ciri Masa Kanak-kanak bagi Anak Perempuan | Ciri-ciri Masa Pubertas bagi Anak Perempuan |
1. | Belum tumbuh rambut halus di ketiak dan alat kelamin | Tumbuhnya rambut halus di ketiak dan alat kelamin |
2. | Suara belum melengking | Suara jadi melengking |
3. | Payudara belum membesar | Payudara membesar |
4. | Panggul belum membesar | Panggul membesar |
Biasakan sholat 5 waktu on time, tadarrus alquran ba'da maghrib dan ba'da shubuh dan berbakti pada orang tua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar