Kamis, 02 Mei 2024

Materi Ajar, Kamis 2 Mei 2024

 Materi Kelas 6

Hari/Tanggal : Jumat 3 Mei 2024
Tema : Pengayaan Materi Semester Genap
Mata Pelajaran ; IPS

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh

Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.

Pilihlah jawaban yang paling tepat!

1. Perhatikambar berikut!
Kenampakan alam pada gambar tersebut dapat ditemui di provinsi . . . .
A. Jawa Barat                 C. Nusa Tenggara Barat 
B. Jawa Timur                 D. Nusa Tenggara Timur

2. Suku Gayo merupakan salah satu suku bangsa Indonesia
yang berasal dari pulau . . . . 
A. Kalimantan
B. Sumatra
C. Sulawesi 
D. Papua 

3. Agama yang paling banyak dianut di Indonesia adalah . . . .
A. Islam
B. Hindu
C. Konghucu
D. Kristen/Katolik

4. Pengertian kegiatan distribusi dalam bidang ekonomi adalah. . . . 
A. kegiatan mengolah bahan mentah menjadi bahan
setengah jadi atau barang jadi 
B. kegiatan mengirimkan bahan mentah menjadi bahan
setengah jadi atau barang jadi ke luar negeri
C. kegiatan menggunakan atau menghabiskan barang 
atau jasa untuk memenuhi kebutuhan hidup.
D. kegiatan menyalurkan atau mengantarkan barang/jasa
dari tempat produksi (produsen) kepada orang yang
membutuhkan (konsumen)

5. Kegiatan menjual bakmi godog, mie goreng, dan nasi goreng termasuk ke dalam jenis usaha . . . .
A. agraris
B. industri
C. peternakan 
D. perdagangan 

6. Berikut ini kegiatan usaha yang bukan dikelola secara kelompok
adalah . . . .   
A. Koperasi Unit Desa
B. peternak
C. Firma
D. CV

7. Berikut yang bukan  termasuk jenis usaha agraris adalah . . . .
A. memelihara bebek petelur
B. memelihara ikan lele/ikan bawal 
C. mengolah sawah untuk menanam padi
D. mengolah telur bebek menjadi telur asin 

8. Perhatikan ciri-ciri kerajaan berikut!
• Kerajaan bercorak Hindu tertua di Pulau Jawa
• Letaknya diperkirakan di sekitar Sungai Cisadane, Jawa Barat
Berdasarkan pemaparan di atas, Kerajaan tersebut adalah
Kerajaan Tarumanegara yang mencapai puncak kejayaannya
ketika dipimpin oleh Raja . . . .
A. Purnawarman
B. Linggawarman
C. Jayasingawarman
D. Dharmayawarman

9. Perhatikan daftar berikut!
- Merupakan kelanjutan dari kerajaan Mataram Hindu
- Salah satu peninggalannya masuk ke dalam salah satu 
dari keajaiban dunia.
Nama pendiri kerajaan berdasarkan hal tersebut adalah . . . .
A. Jayabaya
B. Ken Arok
C. Wangsa Sanjaya
D. Wangsa Syailendra

10. Masjid Raya Baiturrahman dibangun pada tahun 1612
dan hingga kini masih berdiri di Aceh. Masjid tersebut di
bangun pada masa kekuasaan . . . . 
A. Sultan Alaudin Riayat Syah
B. Sultan Ageng Tirtayasa
C. Sultan Iskandar Muda
D. Sultan Ahmad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar