Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh
Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.
Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!
Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya!
Jangan lupa ucapkan TOLONG bila minta bantuan, ucapkan MAAF apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan TERIMA KASIH setelah mendapatkan bantuan!
Alhamdulillah Penilaian Akhir Semester (PAS) kita sudah selesai ya nak
Untuk tugas hari ini, kalian ibu guru minta mengerjakan sebuah Tugas Berbasis Proyek.
Tema Proyek kita hari ini adalah tentang "Tangga Nada"
Dari materi yang sudah kita pelajari tangga nada dibagi menjadi dua yaitu lagu dengan tangga nada Mayor dan tangga nada Minor. Sekarang kalian ibu guru minta membuat Video menyanyikan sebuah lagu dengan Tangga Nada "MAYOR".
Dokumentasikan aktivitas kalian tersebut dalam bentuk Video dan kirimkan ke WA ibu guru pada hari ini.
Selamat Mengerjakan
Jangan Lupa Solat Lima Waktu ya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar