MATERI AJAR
Kelas/Semester : II (Dua)/ 2
Tema : Pengalamanku
Sub Tema : Pengalamanku ditempat bermain
Pembelajaran : 2 dan 3
Assalamualaikum
Selamat pagi anak soleh dan solehah?
Apa kabar hari ini?
Jawabnya “Alhamdulillah, luar biasa, Allahu Akbar.
Semoga semua selalu dalam lindungan Alloh Yaa.. Ayo anak ibu guru, segara mandi, sarapan, sholat dhuha serta murojaah yaa, setelah itu siapkan untuk belajar.
Kita mulai Daring kita hari ini ya nak!
TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan membaca teks percakapan, siswa dapat
menemukan contoh ungkapan permintaan maaf sebagai cermin hidup rukun dalam
kemajemukan masyarakat Indonesia dengan benar.
2. Dengan tanya jawab, siswa dapat menjelaskan
makna ungkapan permintaan maaf yang ditemukan dari teks percakapan dengan
bahasa sendiri dengan benar.
3. Dengan menggunakan teks percakapan, siswa dapat
bermain peran dalam melatih ungkapan dengan menggunakan kata “maaf” untuk hidup
rukun dalam kemajemukan dengan baik.
4. Dengan mengamati gambar Beni dan teman-temannya
berdiskusi sebelum bermain, siswa dapat menunjukkan contoh perilaku di sekolah
yang sesuai dengan sila keempat Pancasila dengan tepat.
5. Dengan maju ke depan kelas, siswa dapat
menceritakan tentang pengalaman menerapkan nilai-nilai Pancasila sila keempat
di sekolah dengan baik.
6. Dengan mengamati gambar variasi berpindah, siswa
dapat menjelaskan variasi gerak berpindah dalam aktivitas senam lantai dengan
benar.
7. Dengan mengamati gambar variasi melompat di atas
kotak, siswa dapat mempraktikkan variasi gerak berpindah dalam aktivitas senam
lantai dengan tepat.
Yuk kita simak !!
https://www.youtube.com/watch?v=RguQLKLMMwg
Ringkasan Materi
Permainan sedang berlangsung. Beni melemparkan bola ke arah Lani.
Beni : “Lani, ayo tangkap bola operanku.”
Lani : “Aduh!” (operan Beni terlalu kuat. Akhirnya, mengenai kepala
Lani)
Beni : “Maaf Lani, saya terlalu kuat melemparnya.”
Lani : “Tidak apa-apa Beni. Aku juga kurang siap menangkap
operanmu.”
Beni : “Terima kasih Lani. Aku berjanji lain kali akan lebih
hati-hati saat mengoper bola.”
Lani : “Ya... Beni. Ayo, lanjutkan permainan ini.”
Percakapan diatas adalah percakapan permintaan maaf Beni terhadap Lani
Bacalah percakapan berikut dengan nyaring!
Beni : “Dayu, bolehkah
saya pinjam penggarismu? sebentar saja.”
Dayu : “Maaf, Beni. Penggarisku
sedang digunakan Lani. Coba saja pinjam ke Lani.”
Beni : “Baiklah, aku akan
coba pinjam ke Lani.
Terima kasih Dayu.” Dayu :
“Sama-sama Beni.”
Sebelum bermain, kelompok ini selalu bermusyawarah.
Seperti memilih permainan yang akan dilakukan.
Perhatikan Gambar berikut
Gabar diatas sesuai dengan sila Pancasila sila keempat yaitu Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksaan dalam permusyawaratan keadilan.
Ayo mengamati
Beni senang bekerja bakti. Kerja bakti merupakan gotong royong
Setiap bulan Beni ikut kerja bakti.
Kerja bakti Bersama warga di lingkungan rumahnya.
Jadi, setiap bulan Beni ikut gotong royong.
Pernahkah kamu melakukan gotong royong?
Beni, Dayu, dan teman lain akan bermain. Mainan rangku alu.
Permainan ini berasal dari Nusa Tenggara Timur. Secara nasional rangku alu
disebut tongkat bambu. Untuk bermain rangku alu, membutuhkan empat batang
tongkat bambu. Ukurannya sama panjang.
Beni pun mengukur panjang bambu. Panjang bambu diukur dengan
meteran atau penggaris.
Meteran dan penggaris adalah alat ukur panjang benda. Meteran dan
penggaris adalah ukuran baku.
Dayu membantu Beni mengukur panjang.
Contoh Soal
1.
Beni
memiliki bambu berukuran 4 m. Beni memotong bambu sepanjang 200 cm. Berapa
meter sisa bambu yang telah dipotong?
4 m – 200 cm = .... m
4 m – 2 m = 2 m
2.
Ani
memiliki pita merah sepanjang 1 m. Pita tersebut dipotong 80 cm. Potongan pita
ini untuk menghiasi kado ulang tahun. Berapa sentimeterkah sisa pita Ani?
1 m – 80 cm = .... cm
100 cm – 80 cm = 20 cm
TUGAS!
Kerjakan soal dibawah ini dengan teliti ya sayang...
1. Ketika melakukan kesalahan, kamu harus ....
2. Bergotong royong adalah contoh pengamalan sila ke ...
3. 3 m – 200 cm = .... cm
4. Sebuah kain panjangnya 120 cm. Kain tersebut dipotong sepanang 20 cm. Panjang sisa kain tersebut adalah ....
5. Ibu membeli kain sepanjang 5 meter. Ibu membeli kain lagi sepanjang 2 meter. Panjang keseluruhan kain Ibu adalah ....
Selamat mengerjakan Kiddos
Jangan lupa sholat lima waktunya ya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar